Rabu, 18 April 2012

IMF: prospek rasio tumbuh ekonomi Korea tahun ini 3,5%


Dana Moneter Internsional IMF sedikit menaikan rasio pertumbuhan ekonomi dunia tahun ini, tetapi prospek rasio pertumbuhan ekonomi Korea Selatan tetap bertahan sekitar 3,5 %.

Menurut laporan IMF yang diumumkan pada tgl. 17 April, prospek rasio perutmbuhan ekonomi dunia tahun ini diramalkan akan mencapai sekitar 3,5 %, meningkat 0,20 % dibanding perkiraan pada bulan Januari sebelumnya. Pihak IMF menyatakan berdasarkan pada penyesuaian propek rasio mereka, krisis keuangan global termasuk zona Eropa telah menunjukkan gejala pemulihan. Menurut laporan IMF, rasio pertumbuhan dunia pada tahun 2013 diperkirakan akan mencapai 4,1 %. Tetapi laporn itu tidak melupakan kekhawatiran bahwa walaupun prospek ekonomi dunia sedang pulih dengan lamban, situasi ekonomi dunia masih sangat lemah, yakni ekonomi dunia mungkin bergerak sangat sensitif terhadap berbagai faktor yang terpengaruh negatif termasuk krisis keuangan lain dari Eropa.


Laporan itu meramalkan bahwa pertumbuhan ekonomi Korea Selatan tahun ini akan mencatat 3,5 % yang sama dengan bulan Januari lalu, tetapi turun 0,4 % dari bulan September 2010. Sedangkan harga konsumen tahun ini akan mencatat 3,4 %. Kemudian, hal itu akan lebih membaik dengan mencapai sekitar 3,2 % pada tahun 2013. Mengenai prospek IMF, pemerintah Korea Selatan menyatakan bahwa prospek ekonomi Korea tetap baik jika mengingat laporan itu mencerminkan hasil statistik tentang Korea ketika kondisi ekonomi Korea pada triwulan ke-4 tahun lalu yang menyusut besar akibat krisis keuangan Eropa.


Departmen Keuangan dan Strategi Korea meramalkan prospek ekonomi Korea tahun ini akan mencatat kisaran 3,5 % yang hampir sama dengan prospek semula, karena ketidakpastian tentang krisis keuangan Eropa sudah mereda. Sebelumnya pada tgl. 16 April, Bank Sentral Korea -BOK juga mengeluarkan prospek rasio petumbuhan ekonomi tahun ini dengan mencapai 3,5 %. Pihak BOK meramalkan rasio pertumbuhan ekonomi Korea pada semester pertama tetatp bertahan sekitar 3,0 %, namun akan meningkat sampai 3,9 % selama semester kedua tahun ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar