Minggu, 24 Juni 2012

Seung-ri, kegiatan solo di Jepang sampai September

Pada tgl. 20 lalu, pihak Sankei Sports Jepang menyampaikan bahwa Daesung dan Seung-ri dari Big Bang menjadi MC dalam program radio popular Jepang ‘All Night Nippon’ pada tgl. 19 lalu. Hal ini merupakan pertama kali bagi grup Korea untuk membawakan acara dalam siaran ‘All Night Nippon’ yang membanggakan sejarah sepanjang 45 tahun.

Dalam acaranya, Seung-ri mengatakan “Saya senang sekail boleh tampil di program yang bersejarah.” Lalu Seung-ri menyampaikan bahwa dia akan melakukan kegiatan nyanyi sebagai penyanyi solo di Jepang sampai bulan September.


Dalam acara tersebut, kedua member Big Bang memperkenalklan lagu-lagu yang dimuat dalam album ‘Alive-Monster Edition’ yang dirilis pada tgl. 20 lalu. Selanjutnya, mereka sukses melakukan talkshow juga dengan tema ‘Rahasia.’ Melalui acara tersebut, beberapa rahasianya telah dibuka untuk umum seperti T.O.P yang mengaca dirinya hampir 12 jam sehari, dan G-Dragon yang suka membeli busana wanita. Selanjutnya, Seung-ri mengatakan “Saya akan berupaya menjadi penyanyi yang layak dicintai oleh seluruh fans di dunia. Daesung juga mengatakan “Saya ingin menyampaikan pengharapan kepada orang-orang melaui musik.” Isi rekaman program radio itu rencananya ditayangkan pada tgl. 16 Juli.


Sementara itu, Big Bang telah memulai konser keliling Jepang mulai dari Nagoya pada tgl. 17 lalu dan sedang menghadapi konser di Hukuoka selama tgl. 23-24.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar