Rasanya baru kemarin aku masuk di SMPN
2 Pare dan aku merasa baru kemarin pula aku masuk di kelas G dan mengenal
kalian. Tapi tiba-tiba, sebentar lagi kita akan lulus. Meninggalkan sekolah
kita tercinta dan tersayang yaitu SMPN 2 Pare.
Pertama aku masuk SMP, aku belum
mengetahui apa itu persahabatan, apa itu rasa saling berbagi dan melengkapi.
Tapi setelah aku kenal kalian, sekarang aku mengerti itu semua.
3 tahun.. hmm.. itu bukanlah waktu
yang lama juga bukan waktu yang singkat. Selama 3 tahun pula, kita telah
berjuang bersama. Itu bukanlah hal yang mudah, semuanya melalui proses. Suka,
duka, lara, canda tawa, lucu, narsis, kompak, jail, nakal, dsb. telah kita
lalui bersama.
Ingin sekali aku mengulang masa lalu
yang indah saat bersama kalian, but impossible. Itu semua, hanya bisa menjadi
kenangan. Tapi, kenangan itu yang sangat sangat berharga buatku dan tak akan
pernah ku lupakan.
Mungkin jika tidak ada kalian, aku
juga tidak seperti ini. Thank’s friend, you make my days more colorful and beautiful :’)
({})
Jika kalian ingin lebih mengenal apa itu "SPAGHETI" (kelasku), maka bukalah blog => http://garudaspagheti.blogspot.com/ . Di situ banyak banget artikel tentang hal-hal yang dilakukan anak spagheti, ngerjain guru, dll deh. Penasaran?? Makanya buka blognya ya :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar